Goa Gong Residence

Meta at Goa Gong dipersembahkan oleh Hameta Land dan bekerjasama dengan Putri Bali Group sebagai desaigner arsitektur dan interior. Lokasi yang strategis dari Meta at Goa Gong adalah kunci kenyamanan untuk dijadikan tempat tinggal, karena terdapat banyak destinasi menarik yang mudah dan dekat untuk di akses.
Housing complex ini mengusung style rumah tropical modern. Dengan perpaduan material fasad batu bata dan dinding kamprot membuat rumah ini terlihat tropis. Garis-garis vertical pada fasad memberikan sentuhan modern pada bangunan. Menggunakan atap pelana yang tinggi membentuk miring untuk menjaga suhu rumah agar tetap stabil dan juga jendela kaca untuk memaksimalkan sirkulasi udara. Proteksi area halaman rumah yang menggunakan kanopi kaca selain menghindari dari cuaca yang kurang bersahabat juga agar terlihat elegan dan modern. Dengan mengusung nuansa santai dan lebih dekat dengan alam, penggunaan material batu bata dengan sentuhan warna coklat dan putih pada rumah membuat terlihat tenang dan nyaman. Plafon yang tinggi selain dapat menjaga suhu pada rumah tropis juga membuat hunian semakin terlihat gagah.
Memanfaatkan ruangan yang kecil dengan menggunakan konsep open space, menyatukan ruangan tamu dan ruang makan dengan gaya modern minimalis. Beberapa material dari kayu diruangan ini dapat menciptakan suasana yang lebih alami dan homey. Pemilihat cat dinding untuk interior ruang tamu untuk membuat ruangan terlihat lebih luas dan nyaman.
Desain kamar tidur utama terlihat sangat alami dan nyaman dengan beberapa sentuhan material kayu. Dinding polos berwarna netral dan lantai parket kayu dengan warna terang memberikan kesan kamar yang besar dapat memberikan cahaya secara alamai dan tampak lebih luas dan terbuka.
Konsep kamar tidur anak satu bergaya tropical modern memiliki suasana yang hangat dan nyaman dengan sentuhan kayu berwarna cokelat. Dinding berwarna cerah dapat membuat kamar yang berukuran kecil menjadi terlihat luas. Dan penggunaan jendela yang besar serta diberikan trails berwarna hitam untuk keamanan pada kamar ini. Supaya tidak terlihat polos kamar ini diberikan dekorasi dinding dan meja kursi belajar yang berwarna cerah.
Konsep kamar anak dua juga sama yaitu bergaya tropical minimalis terasa alami dan hangat dengan sentuhan material kayu. Dinding berwarna cerah dan lantai keramik yang cerah membuat kamar terasa nyaman. Dilenkapi dengan side bed table yang juga berfungsi sebgai study table dengan puff berwarna biru sebagai aksen dalam kamar, yang dapat dimasukkan ke bawah meja agar kamar menjadi lebih compact. 

Comments are closed.